Saturday, September 20, 2014

Kiwi, Buah Bermanfaat Untuk Kehamilan


Kiwi adalah sejenis buah beri dengan  berbentuk oval, kira-kira sebesar telur ayam yang kaya serat, kulit berwarna hijau-kecokelatan dan daging buah berwarna hijau terang atau keemasan dengan biji kecil, hitam, dan bisa dimakan. Tekstur buah ini sangat halus dan rasanya yang unik.

Buah ini awalnya bernama Gosberi Cina, kemudian menjadi melonette, lalu kiwi. Nama buah ini berasal dari kiwi yaitu sejenis burung yang tak bisa terbang dari Selandia Baru..

Buah ini banyak manfaatnya untuk wanita hamil karena kandungan serat yang cukup berlimpah. Serat sangat penting dibutuhkan selama kehamilan, karena banyak ibu hamil mengalami konstipasi.  Obat pencahar untuk meredakan itu dapat membahayakan kehamilan. Makanan yang tinggi akan serat alami adalah cara paling aman untuk mencegah sembelit dan menghindari kebutuhan untuk mengkonsumsi obat pencahar.

Kandungan vitamin C yang tinggi, yakni 140 persen dari dosis harian, sangat baik untuk wanita hamil serta bayi mereka dalam perkembangan. Vitamin C sangatlah penting dalam pembentukan neurotransmitter yang penting untuk fungsi otak. Ini juga merupakan antioksidan kuat yang membantu DNA dari efek bahaya radikal bebas. Linus Pauling Institute merekomendasikan bahwa ibu hamil harus mengkonsumsi 80 sampai 85 mg vitamin C perharinya.

Sama seperti buah-buahan lain, kiwi juga mengandung gula alami. Gula tersebut memiliki indeks glikemik lebih rendah daripada gula olahan dan halus yang dapat menyebabkan naiknya kadar gula. Mengatur kadar gula bagi wanita hamil jelas perlu, untuk mengatasi diabetes gestasional yang saat ini menjadi salah satu masalah bagi banyak wanita hamil.
Ibu yang sering mengkonsumsi buah kiwi akan terhindar dari resiko janin lahir dengan cacat saraf.

Kandungan acid folik pada buah kiwi dapat membantu menjaga otak dan juga saraf janin saat berada di kandungan dan pada saat kelahiran. Selain bermanfaat untuk janin buah kiwi juga sangat membantu dalam mempertahankan berat badan ideal ibu hamil. Serat larut yang terdapat dalam buah kiwi sangat membantu menjaga sistem pencernaan ibu hamil dan juga mencegah perut kembung pada saat hamil.

Manfaat mengkonsumsi buah kiwi bagi ibu hamil yang lainnya adalah mencegah timbulnya katarak pada ibu hamil. Masalah gangguan kesehatan mata biasanya muncul pada saat kehamilan, mengkonsumsi buah kiwi secara rutin dapat menghindarkan ibu hamil dari resiko penyakit mata yaitu katarak.

Selain mencegah timbulnya penyakit katarak bagi ibu hamil mengonsumsi buah kiwi juga dapat menghindari resiko terkena stroke pada saat kehamilan. Obesitas dan tekanan darah tinggi biasanya sering dialami oleh para ibu hamil sehingga resiko terkena penyakit stroke lebih tinggi. Untuk menghindari hal itu para ibu hamil sebaiknya dianjurkan untuk mengkonsumsi buah kiwi secara rutin.

Sumber:


Cara Baca Hasil USG Kehamilan

Saat ibu hamil kontrol rutin untuk memeriksakan kandungan, dokter akan mencetak hasilnya dan memberikannya untuk Anda. Setelah itu do...